Kumpulan Widget Animasi
Selamat Datang di nandangal-farizi blogspot.com

Minggu, 21 September 2014

Sempat Unggul 2-0, MU Tumbang Lawan Tim Promosi

Manchester United harus menelan kenyataan pahit. Sempat unggul 2-0, MU justru harus tumbang 3-5 saat melawat ke markas Leicester City, King Power Stadium dalam lanjutan Premier League, Minggu 21 September 2014.

Dengan kekalahan ini, MU harus rela terlempar ke posisi 12 dengan torehan 5 poin dari satu kemenangan, dua imbang dan dua kekalahan. Sedangkan Leicester City berhasil naik ke peringkat 6 dengan torehan 8 poin. 

MU sebenarnya memulai laga dengan meyakinkan. Keputusan Louis van Gaal memainkan Wayne Rooney, Radamel Falcao dan Robin van Persie sepertinya akan membuahkan hasil. Terbukti MU mampu unggul 2-0 hingga menit 16.

Iblis Merah berhasil membuka keunggulan di menit 13 lewat kerja sama apik RVP dan Falcao. Berawal dari umpan silang Falcao, RVP berhasil menanduk bola untuk menjebol gawang Leicester. 1-0 MU memimpin.

Tak butuh waktu lama bagi MU untuk menggandakan keunggulan. Tiga menit berselang, Angel Di Maria berhasil membuat MU unggul 2-0. Memanfaatkan assists Rooney, winger lincah Argentina ini melepaskan tendangan terukur.

Namun 2 menit berselang tepatnya menit 18, tuan rumah berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 2-1. Memanfaatkan umpan silang Jamie Vardy, Leonardo Ulloa berhasil melepaskan tandukan guna menaklukkan David De Gea. 

Gol ini sukses melecut semangat pemain Leicester. Tim besutan Nigel Pearson ini mencoba mengurung pertahanan MU. Namun hingga akhir babak pertama, skor 2-1 untuk keunggulan MU tetap bertahan.

Di babak kedua tepatnya di menit 57, MU berhasil menjauh lewat gol Ander Herrera. Gelandang mungil Spanyol ini berhasil membelokkan tendangan Angel Di Maria untuk mengecoh kiper Kasper Schmeichel. MU unggul 3-1.

Namun tuan rumah berhasil memperkecil ketinggalan lewat penalti David Nugent di menit 62 sekaligus mengubah kedudukan menjadi 3-2. Penalti diberikan wasit setelah Rafael melakukan pelanggaran di kotak terlarang. 

Gol penalti ini langsung melecut semangat pemain Leicester dan membuat panik pertahanan MU. Hasilnya, Leicester berhasil menyamakan lewat gol Esteban Cambiasso di menit 64. Skor menjadi sama kuat 3-3.

Leicester bahkan mampu berbalik unggul di menit 79 lewat gol Jamie Vardy. Berawal dari kesalahan Juan Mata yang kehilangan bola, Vardy berhasil melesat ke kotak penalti dan menaklukkan De Gea. 4-3 Leicester unggul atas MU.

Tertinggal pemain-pemain MU justru kembali membuat kesalahan. Tyler Blackett melakukan pelanggaran di kotak penalti dan harus menerima kartu merah pada menit 83. 

Penalti diberikan wasit untuk tuan rumah dan Ulloa sukses menjadi eksekutor sekaligus mengubah papan skor menjadi 5-3 untuk keunggulan Leicester. Hingga 6 menit tambahan waktu, skor ini tetap bertahan dan MU harus menelan kekalahan. 

Susunan Pemain
Leicester: Kasper Schmeichel, Ritchie De Laet, Paul Konchesky, Wes Morgan, Liam Moore, Daniel Drinkwater, Dean Hammond, Jamie Vardy (Jeffrey Schlupp, 85'), Esteban Cambiasso (Andy King, 71'), David Nugent (Matthew James, 75'), Jose Leonardo Ulloa

MU: David De Gea, Rafael, Marcos Rojo, Jonny Evans (Chris Smalling, 30'), Tyler Blackett, Angel Di Maria (Juan Mata, 76'), Wayne Rooney, Daley Blind, Ander Herrera, Radamel Falcao (Adnan Januzaj, 72'), Robin van Persie

Tidak ada komentar:

Posting Komentar