Kumpulan Widget Animasi
Selamat Datang di nandangal-farizi blogspot.com

Minggu, 28 September 2014

Ilmuwan AS Temukan Cara Membuat Benda Tembus Pandang

Sekelompok peneliti dari University of Rochester menemukan cara untuk membuat sebuah objek besar hilang dari pandangan hanya menggunakan lensa.
"Banyak orang yang mencoba meneliti dan bekerja dalam bidang tembus pandang semacam ini dari berbagai sisi. Terutama dalam hal optis," kata pengajar Fisika Profesor John Howell, dikutip dari Reuters, Sabtu (27/9).
Para peneliti dari Rochester tersebut mencari cara untuk membuat seseorang bisa melihat di balik sebuah objek sementara segala hal lain di sekitarnya tidak terganggu.
Alat yang digunakan para peneliti adalah alat lensa yang biasa digunakan optometris. Alat tersebut berupa jajaran lensa, dan ini bisa membuat objek yang ditaruh di baliknya menjadi tak terlihat.
Penelitian-penelitian serupa untuk membuat sebuah benda menjadi tak terlihat cenderung mahal, rumit, dan tidak bisa menyembunyikan objek tiga dimensi ketika dilihat dari sudut-sudut berbeda.
"Dari apa yang kami ketahui, ini adalah alat pertama yang bisa membuat sebuah objek tiga dimensi menjadi tak terlihat dari beragam sudut," kata salah satu peneliti dari Rochester, Joseph Choi.
Saat menunjukkan hasil penelitiannya, para ilmuwan Rochester membuat beberapa benda, seperti tangan, wajah, dan penggaris, terlihat tembus pandang, sehingga benda di belakangnya tetap terlihat. Menurut para peneliti, implikasi hasil temuan ini cukup banyak, karena ukurannya bisa disesuaikan untuk beragam kebutuhan.
"Bayangkan, temuan ini bisa membuat sopir truk besar melihat kendaraan di belakang kontainer besarnya. Hal ini juga bisa digunakan saat pembedahan, di militer, bahkan di dunia seni atau desain," kata Choi.
Harga yang harus dibayarkan untuk teknik ini pun menurut para peneliti Rochester, relatif terjangkau. Untuk alat dalam penelitiannya kali ini, hanya menelan sekitar US$ 1.000, para peneliti yakin biayanya bisa ditekan lagi. Saat ini paten untuk alat ini masih dalam proses. Berikut ini video yang menerangkan tentang jajaran lensa yang membantu membuat sebuah benda menjadi kasat mata tersebut.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar