Kumpulan Widget Animasi
Selamat Datang di nandangal-farizi blogspot.com

Minggu, 21 September 2014

5 Minuman Ini Bikin Gemuk

Banyak orang rela mengorbankan waktu, tenaga, dan biaya untuk mengurangi berat badan. Hal serupa dilakukan pula oleh mereka yang punya badan kurus.

Segala hal dicoba. Makan makanan berlemak, sering ngemil, senam, sampai suntik vitamin. Asal aman dan tidak menimbulkan efek samping, sah saja.
Bagi Anda yang ingin mencoba alternatif lain, lima minuman ini diyakini mampu membuat bobot lebih berisi. Apa saja?
1. Susu cokelat
Selain lezat, susu cokelat mengandung kalori yang cukup tinggi, yakni 200-250 kalori per gelas. Susu cokelat juga mengandung minimal lima gram lemak jenuh yang mempercepat kenaikan berat badan.
2. Kopi dengan krim
Kopi yang ditambahkan creamer, atau jenis latte memiliki kalori yang sangat tinggi, lebih dari 150 kalori per gelas. Jadi, jika Anda penyuka kopi dan ingin gemuk, hindari kopi hitam.
3. Milkshake pisangDalam segelas milkshake pisang, pasti ada campuran susu dan gula. Tanpa dua bahan ini saja, pisang sudah mengandung kalori yang cukup tinggi. Jika diminum tiap pagi, berat tubuh makin cepat bertambah.
4. Yoghurt tinggi lemak
Yoghurt memiliki kadar protein yang tinggi. Minuman ini baik dikonsumsi oleh mereka yang diet maupun ingin tubuhnya gemuk.
5. Smoothies
Minuman ini mungkin memiliki nutrisi paling tinggi. Pasalnya, terdapat kandungan buah, sayur, susu, dan tambahan bahan lain yang mempengaruhi kenaikan berat badan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar